Sun, 16 February 2025

Konferensi Pers 62 Tahun KAA

Reporter: Lisna | Redaktur: Monica Deasy Deria | Dibaca 377 kali

Tue, 11 April 2017
Kepala Museum Konperensi Asia Afrika, Meinarti Fauzie beserta jajarannya melakukan sosialisasi terkait dengan kegiatan memperingati  62 Tahun KAA pada konferensi pers yang bertempat di Ruang Audiovisual Museum KAA, Selasa (11/04/2017).(Jurnalposmedia/ Lisna)

Jurnalposmedia.com – Museum Konperensi Asia Afrika (KAA) menggelar konferensi pers dalam rangka mensosialisasikan kegiatan memperingati 62 Tahun KAA yang akan dilaksanakan pada 18 hingga 24 April mendatang. Sosialisasi tersebut berlangsung di Ruang Audiovisual Museum KAA dengan dihadiri oleh 53 orang yang merupakan perwakilan dari berbagai media, Selasa (11/04/2017).

Terdapat beberapa tujuan dalam konperensi pers ini, diantaranya sebagai forum silatuhrahmi untuk seluruh media yang telah hadir, menginformasikan kegiatan peringatan 62 Tahun KAA, dan untuk mengenang peristiwa-peristiwa sejarah dari Museum KAA.

Kepala Museum KAA, Meinarti Fauzie memaparkan tema yang akan diangkat pada kegiatan 62 Tahun KAA yaitu ‘Live and Let Live: Peace and Harmony for All’. Meinarti menyampaikan akan ada beberapa konten yang berbeda dalam rangkaian KAA dari yang sebelumnya, diantaranya konsep panggung yang akan diisi dengan pentas seni, musik, dan berbagai penampilan dari bintang tamu.

“Peringatan kali ini dirancang sarat dengan nilai-nilai KAA yakni mengangkat tema ‘Live and Let Live: Peace and Harmony for All.’ Tema ini diambil dari kutipan pidato Presiden Soekarno pada saat berpidato di Museum KAA pada tahun 1955,” Tutup Meinarti Fauzie.

Bagikan :
Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru Suara Banyak
Inline Feedbacks
View all comments