Fri, 20 September 2024

Yura Yunita dan Fourtwnty Tampil di Acara Puncak PRS 2017

Reporter: Syfa Qulbi Anaslia | Redaktur: Riska Yunisyah Imilda | Dibaca 255 kali

Mon, 25 December 2017
Yura yunita tampil memukau pada acara Konser Sosial Saintek yang digelar di Aula Anwar Musaddad UIN Bandung, Minggu (23/12/12). Dalam penampilannya yura membawakan beberapa lagu, salah satunya yang berjudul 'cinta dan rahasia'. (Tanti Sugiharti/Jurnalposmedia)
Yura yunita tampil memukau pada acara Konser Sosial Saintek yang digelar di Aula Anwar Musaddad UIN Bandung, Minggu (23/12/12). Dalam penampilannya yura membawakan beberapa lagu, salah satunya yang berjudul 'cinta dan rahasia'. (Tanti Sugiharti/Jurnalposmedia)

JURNALPOSMEDIA.COM— Konser Sosial Saintek menjadi acara dari Pekan Raya Saintek 2017 yang bertajuk Semarak Semangat Saintek dengan menampilkan bintang tamu seorang penyanyi papan atas, Yura Yunita dan Band Fourtwnty. Rangkaian terakhir dari PRS 2017 ini diadakan di Aula Anwar Musaddad UIN Bandung, Minggu (24/12/2017).

Pada beberapa hari sebelumnya, Dewan Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi (Dema-FST) juga menggelar berbagai acara. Diantaranya, Aksi Donor Darah, Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar, Seminar bersama Alika dan Chiki Fawzy, Perlombaan Nasyid, Karnaval Budaya dan Tabligh Akbar.

Menurut ketua pelaksana, Asep Saepulah menuturkan bahwa acara ini merupakan program kerja terakhir  Dema-FTS pada periode 2016/2017.  “Hal ini diadakan sebagai bagian dari fungsi Dema yang menanungi mahasiswa-mahasiswa khususnya Fakultas Sains dan Teknologi,”ujarnya.

Suasana ramai menyambut hari puncak PRS 2017 diadakan, terlebih ketika penampilan dari Fourtwnty. Band asal Jakarta ini membuka penampilannya dengan lagu yang berjudul Iritasi Ringan. Fourtwnty menyanyikan lebih dari lima lagu orisinilnya dan diselingi dengan lagu Indonesia Pusaka. Diakhir penampilannya, band ini menyanyikan lagu yang berjudul Fana Merah Jambu dan dengan manis Fourtwnty menutup penampilannya.

Setelah Fourtwnty, penonton kembali dihibur oleh Yura Yunita. Penyanyi solo asal Bandung tersebut menghibur penonton dengan suara merdunya. Lagu-lagu yang dinyanyikan Yura merupakan lagu-lagu populer di tanah air. Salah satunya, ia menyanyikan lagu yang berjudul Cinta dan Rahasia. .

Salah seorang penonton Nuni Siti Resmiati, merasa terhibur apalagi saat penampilan Fourtwnty. “Acaranya menarik, saya sangat menikmati penampilan dari kedua bintang tamu tersebut.” tutup Nuni.

 

Bagikan :
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments