Sun, 24 November 2024

Unggul 40 Suara, Aditya Priyanto Ketua Umum Mahapeka 2019-2020

Reporter: Intan Riskina Ichsan | Redaktur: Muhammad Fauzan P | Dibaca 277 kali

Thu, 9 January 2020
Ketua Umum Mahapeka Terpilih Periode 2019-2020, Muhammad Aditya Priyanto (Gambar: Dokumentasi Pribadi)

JURNALPOSMEDIA.COM— Mahasiswa Pecinta Kelestarian Alam (Mahapeka) yang merupakan UIN Bandung telah mengadakan pemilihan ketua umum pada 3-6 Januari lalu. Muhammad Aditya Priyanto dari Program Studi (Prodi) Jurnalistik terpilih menjadi ketua Umum Mahapeka Periode 2019-2020.

Aditya yang kerap disapa Monju, meraih 49 suara dibandingkan kandidat lainnya, Binar Miladifiqhan Latief dari Jurusan Manajemen yang meraih 9 suara. Perbedaan 40 skor suara itu membuat Aditya bingung. Namun ia jadikan ini sebagai langkah awal untuk mencapai cita-cita Mahapeka.

“Linglung ya bingung mau ngapain. Tapi banyak cita-cita karena Mahapeka itu organisasi yang sudah besar. Ada beberapa hal yang saya ingin wujudkan dari semua cita-cita anggota di satu tahun ke depan. Salah satunya membuat Universitas Mahapeka Internasional,” ujarnya saat diwawancarai Jurnalposmedia, Selasa (7/1/2020).

Langkah awal Aditya sebagai ketua umum yang baru tidak jauh berbeda dengan kepengurusan Mahapeka sebelumnya.

“Sama sih kaya yang lain. Pertama staffing dan menanyakan beberapa hal wejangan dari beberapa mantum dan kakak-kakak saya di Mahapeka, terus upgrading dan raker,” katanya.

Ketua Umum Mahapeka eriode 2018-2019, Iqbal Setiaji yang akrab disapa Kornol dari  Prodi Ilmu Al-Qur’ an dan Tafsir turut bersuka cita atas terpilihnya Aditya.

“Semoga (Aditya) bisa membawa Mahapeka yang lebih baik dari tahun-tahun sebelunya. Mudah-mudahan untuk Mahapeka sendiri bisa menjadi barometer Mapala Bandung Raya. Bahwa Mahapeka itu patut diperhitungkan dari segi apapun,” tutup Iqbal.

Bagikan :
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments