JURNALPOSMEDIA.COM–Korps Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) UIN Bandung disahkan menjadi Unit Kegiatan Khusus (UKK). Kegiatan pengesahan dilangsungkan di Aula Abdjan Soelaeman, Senin (5/03/2018). Acara tersebut sekaligus mengagendakan Pelantikan Pengurus KSR PMI Unit UIN Bandung dengan ketua terpilih Bintang Bagaskara.
Pengesahan dipimpin langsung oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Muchtar Solihin dan dihadiri Ketua PMI Provinsi Jawa Barat Ade Koesjanto, Kepala Bagian Kemahasiswaan Wawan Gunawan, Pembina KSR Kendy Kanadirasa dan perwakilan PMI Jawa Barat, PMI Kota Bandung, KSR PMI Universitas Padjajaran dan Unit Kegiatan Kampus (UKM) UIN Bandung.
Dalam sambutannya, Ketua PMI Jawa Barat Ade Koesjanto menyatakan, PMI merupakan sebuah kerja keras di bidang kemanusiaan. Dengan adanya UUD Kepalangmerahan juga memberikan rasa keamanan dan kenyamanan untuk seluruh anggota relawan. “Aktivitas serta tenaga yang dilakukan sukarelawan bisa bermanfaat dan pasti akan dibutuhkan. Bukan hanya untuk tingkat universitas, tapi juga se-Indonesia,” ujarnya.
Ketua Pelaksana Ahmad Irfan Ar-Rizki, mengaku sudah lama menantikan momen pengesahan tersebut, “Akhirnya harapan teman-teman PMI bisa tercapai, sudah lama tidak legal akhirnya dilegalkan pihak universitas. Saya sangat berterimakasih dan ini bisa menjadi semangat baru bagi kita untuk bergerak membawa nama kemanusiaan,” katanya.
Ketua terpilih Bintang Bagaskara turut menyampaikan, “Tujuan kemanusiaan ini bisa tercurahkan oleh tindakan teman-teman dalam kegiatan PMI. Masih banyak diluar sana yang masih membutuhkan bantuan kita,” tutupnya.