JURNALPOSMEDIA.COM-– Sejumlah pembeli yang mayoritas orang tua siswa memenuhi toko pakaian seragam sekolah di Pasar Kosambi, Kota Bandung, Sabtu (14/07/2018). Menjelang tahun ajaran baru sekolah, penjualan seragam sekolah mengalami peningkatan dari hari biasa.
Seorang pedagang, Duki mengaku penjualannya meningkat drastis sejak dua pekan terakhir dibanding hari biasa. Bahkan menurutnya peningkatan penjualannya kini bisa mencapai seratus persen. Di hari biasa omzet penjualan berkisar antara Rp 2-4 juta per hari, tetapi menjelang masuk tahun ajaran baru bisa mencapai Rp 50 juta per hari.
“Biasanya buka jam 8 pagi tapi kalau lagi musim ramai gini mah bisa buka dari jam 6 pagi, omzetnya juga meningkat hari hari biasa, sekarang bisa sampai seratus persen,” kata Duki saat ditemui Jurnalposmedia.
Pakaian yang dijual mulai dari seragam SD, SMP dan SMA. Selain itu, perlengkapan sekolah lain seperti seperti topi, dasi, sabuk, dan kaus kaki laris diminati. Sejumlah toko pakaian yang berada di Pasar Kosambi penuh sesak dikunjungi para pembeli, hal tersebut kerap kali terjadi menjelang tahun ajaran baru sekolah.
“Semuanya laku dari seragam SD, SMP dan SMA. Topi, dasi, sabuk, dan kaus kaki juga laku karena mau pada masuk sekolah juga semuanya,” tambah Duki sembari melayani pembeli.
Seorang pembeli, Yuli juga mengatakan ia membeli untuk keperluan anaknya yang baru masuk sekolah. “Saya nyari seragam buat SD sama SMA, soalnya anak saya satu baru masuk kelas 1 SD satunya lagi masuk ke SMA,” tutupnya.