Beberapa jurusan membuka stand di depan Aula Abdjan Soelaeman Kampus 1 UIN Bandung, Jalan A. H. Nasution No.105 di hari ke dua Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK), Selasa (29/8/203). Setiap jurusan yang terdapat di UIN Bandung turut meriahkan PBAK dengan membuka stand-stand di wilayah kampus 1 UIN Bandung untuk menyambut para mahasiswa baru. Tak hanya jurusan saja, terdapat 27 UKM pun turut ikut membuka stand demi unjukan kreatifitasnya.