Ribuan Massa Bersatu dalam Aksi Al-Quds Kota Bandung
Reporter: RAFI IKHWANUDIEN MUHAMMAD | Redaktur: FATIMAH AZ ZAHRA | Dibaca 591 kali
Sat, 6 April 2024
Ribuan massa Aksi Bela Palestina padati area depan Gedung Merdeka, Jl. Asia Afrika No. 65, Braga, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (5/4/2024). Youth’s Empathy and Solidarity Indonesia (YES) yang tergabung dalam Barisan Aliansi Resistensi Al-Aqsha (Baraq) mengadakan advokasi pembelaan terhadap masalah kemanusiaan di Palestina, pada Jumat terakhir bulan Ramadan sebagai peringatan hari Solidaritas Al-Quds Internasional yang dilaksanakan pula di 15 titik kota di Indonesia.
Pemuka YES Indonesia melakukan orasi di depan Gedung Merdeka, Jumat (5/4/2024).Pesan massa aksi terhadap genosida Palestina, Jumat (5/4/2024).Massa aksi melakukan longmarch di sekitaran Jl. Asia Afrika, Jumat (5/4/2024)Seorang massa aksi melakukan orasi dan bernyanyi bersama membela Palestina, Bandung, Jumat (5/4/2024).Tiga Sosok pemimpin dunia pendukung Israel digambarkan penuh darah karena mendukung genosida Palestina, pada seruan Al-Quds di Kota Bandung, Jumat (5/4/2024).