JURNALPOSMEDIA.COM–Seluruh rangkaian pertandingan bulu tangkis pada turnamen yang diadakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Persatuan Badminton Mahasiswa (Perbama) UIN Bandung di GOR Badminton UIN Bandung resmi berakhir, Jumat (02/02/2018).
Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Kemahasiswaan UIN Bandung Saepudin, menutup acara dengan memberikan sambutan dan apresiasi kepada seluruh peserta dan penyelenggara turnamen. Ia berharap dengan adanya kegiatan ini akan menumbuhkan bakat dan potensi di bidang cabang olahraga bulu tangkis.
“Terima kasih kepada seluruh peserta dan juga penyelenggara (Perbama), semoga dengan turnamen ini akan menumbukan bakat dan potensi di Jawa Barat khususnya bulu tangkis,” ucap Saepudin dihadapan para peserta.
Setelah acara penutupan, dilanjutkan dengan memberikan piagam dan medali kepada peserta yang menjadi juara. Turnamen tingkat Jawa Barat ini, diikuti oleh lebih dari 400 peserta mulai dari pelajar usia dini hingga remaja (SMA dan Sederajat), yang terdiri dari nomor tunggal putra dan putri, ganda putra dan putri, dan ganda campuran. Beserta perwakilan dari Bandung, Cirebon, Depok, Bogor, Sukabumi, Subang, Karawang, Ciamis dan Sumedang.
Ketua pelaksana turnamen Asep Solihin menyebutkan, bahwa acara ini didukung oleh Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Jawa Barat, mulai dari pembuatan bagan pertandingan, jadwal pertandingan hingga pengaturan unggulan rangking atlet.
Lebih lanjut, Asep menyampaikan harapannya agar turnamen seperti ini terselenggara kembali di tahun selanjutnya da terutama pada kelompok umur yang baru kali ini diselenggarakan Perbama UIN Bandung. Tak lupa juga menambahkan mengenai harapannya terhadap para pemenang. “Semoga para pemenang semakin baik lagi dan juga tetap menjunjung tinggi sportifitas.” tutup Asep.