Sun, 24 November 2024

Wisata Kemah di Cibodas Golf Camping Ground

Reporter: Syifa Maulidha Ardiansyah/Kontributor | Redaktur: Putri Restia Ariani | Dibaca 450 kali

Fri, 26 June 2020
cibodas golf camping ground
Sumber: wisatacampingcibodas.com.

JURNALPOSMEDIA.COM – Memasuki era kenormalan baru, Cibodas Golf Camping Ground banyak disambangi wisatawan. Bumi perkemahan tersebut berada tak jauh dari Kebun Raya Cibodas dan pintu masuk pendakian Gunung Gede Pangrango. Sangat mudah diakses baik dari arah Cianjur-Sukabumi, Puncak, Bogor, serta Jakarta. Wisatawan bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun umum untuk bertandang ke tempat satu ini.

Cibodas Golf Camping Ground terletak di jalan Kebun Raya Cibodas, Sindangjaya, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur. Hamparan rerumputan seluas 40 hektar yang dikelilingi bukit-bukit ini, dapat menampung kapasitas hingga 10.000 orang. Pemandangan Gunung Gede Pangrango ditambah udaranya yang sejuk, melengkapi keindahan area perkemahan ini.

Selain lokasi perkemahan yang sangat luas -sebagaimana lapang golf pada umumnya-, area Cibodas Golf Camping Ground juga dikelilingi pepohonan rindang yang membuat suasana sekitar area camping menjadi teduh. Tak hanya itu, terdapat sungai yang mengalir jernih dan air terjun di bagian barat area tersebut. Di waktu tertentu, tempat ini kerap digunakan para pegiat alam untuk hiking, tracking, outbound ataupun kegiatan pramuka.

Adapun, kawasan tersebut sering digunakan sebagai lokasi event yang cukup besar. Seperti, kegiatan touring dari salah satu perusahaan produsen kendaraan legendaris di Indonesia. Tak hanya itu, Cibodas Golf Camping Ground menyediakan beragam fasilitas peralatan camping dan outbound. Tarif untuk biaya sewa per malamnya juga relatif terjangkau, yaitu Rp25.000,00 per orang.

Kendati demikian, wisatawan biasanya khawatir karena lokasi camping tampak jauh dari warung atau toko. Nah, jangan risau lagi karena Cibodas Golf Camping Ground menyediakan banyak warung makanan. Selain itu, lokasinya juga berdekatan dengan toko oleh-oleh sehingga wisatawan bisa sekalian berbelanja buah tangan.

Ketika berkunjung ke tempat ini, jangan lupa untuk membawa jaket tebal hingga selimut agar tidak kedinginan. Terlebih saat musim hujan tiba, kabut seringkali menyelimuti kawasan tersebut. Objek wisata Bumi Perkemahan Bukit Golf Cibodas ini sudah terkenal di kalangan masyarakat Cianjur maupun luar Cianjur.

Bagikan :
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments