JURNALPOSMEDIA.COM –Ujian tulis Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) yang serentak dilaksanakan Selasa (08/05/2018), telah usai. Namun, perasaan cemas masih cukup dirasakan oleh para peserta, seperti yang di kemukakan oleh peserta asal Cimahi, Nara Yani yang ditemui usai melaksanakan tes di UIN Bandung.
Nara mengatakan ia belum yakin dengan jawaban yang diberikan. Pasalnya, ia tidak mengerjakan semua soal, karena hanya menjawab soal yang menurutnya mudah. Meskipun, mengerjakan soal yang mudah terlebih dahulu merupakan strateginya di saat ujian, namun tetap saja tidak berhasil, “Banyak soal yang tidak diisi,” katanya.
Tak hanya Nara, hal yang sama turut dirasakan peserta berasal dari Bandung Rini Fitriani, katanya meskipun selama mengikuti tes tidak ada kendala tapi tetap saja merasa tegang. Padahal, untuk persiapan mengikuti tes telah dilatih dengan mengerjakan soal-soal yang sekiranya akan ada dalam ujian.
Berbeda dengan apa yang Rini ungkapkan, peserta lain asal Cimahi Fazira Kurnia, menuturkan tentang kendala yang ia rasakan selama mengikuti tes SBMPTN. Baginya waktu yang diberikan oleh panitia belum dirasa cukup, karena hal itu dirasakan belum maksimal dalam mengerjakan soal. “Kayak tidak yakin saja gitu.” pungkasnya.