Sat, 19 April 2025

Los Angeles Terpuruk: 24 Orang Tewas, Ribuan Jiwa Terancam Kehilangan Tempat Tinggal

Reporter: TSANIYA ZAHRA SHAFA | Redaktur: ANGGIA ANANDA SAFITRI | Dibaca 2859 kali

Tue, 14 January 2025
(Sumber foto: tempo.id)

JURNALPOSMEDIA.COM – Bencana kebakaran hutan yang melanda wilayah Los Angeles terus memburuk. Hingga Senin, (13/1/2025), jumlah korban jiwa mencapai 24 orang dan 16 lainnya masih dinyatakan hilang. Ribuan warga terpaksa mengungsi meninggalkan rumah mereka yang lenyap terbakar.

Data yang dirilis oleh Departemen Pemeriksaan Medis setempat menunjukkan bahwa 16 korban ditemukan di zona Kebakaran Eaton, sementara 8 lainnya ditemukan di zona Kebakaran Palisades. Pihak berwenang memprediksi jumlah korban jiwa masih dapat bertambah seiring dengan upaya pencarian dan penyelamatan yang terus dilakukan. Saat ini para korban berlindung di sembilan tempat penampungan

Selain merenggut banyak nyawa, kebakaran hutan ini juga menyebabkan kerusakan yang sangat parah pada lingkungan dan properti warga. Dilansir dari cbcnews.com, pada 13 Januari tepatnya pukul 8 pagi, Kebakaran Palisades diperkirakan mencapai 23 ribu hektar sedangkan Kebakaran Eaton 14.117 hektar. Akibatnya, 150.000 penduduk terpaksa mengungsi dan meninggalkan rumah mereka yang habis terbakar.

Pada Jumat malam, kebakaran Palisades kembali meluas ke arah barat Los Angeles dan San Fernando Valley yang memicu evakuasi baru oleh pemerintah setempat. Dilansir dari apnews.com, pemadam kebakaran pada hari minggu telah berusaha keras untuk membuat keadaan menjadi lebih baik walaupun saat ini ramalan cuaca mengatakan angin kencang yang kembali berhembus minggu ini semakin memperparah situasi dan menyulitkan upaya pemadaman.

Untuk membantu memadamkan api, dikutip dari mediaindonesia.com, Kepala Pemadam Kebakaran Los Angeles County Anthony C, Marrone mengatakan 70 truk air tambahan tiba untuk membantu mereka ditengah hembusan angin panas dan kencang.

“Kami siap untuk menghadapi kejadian angin yang akan datang,” kata Marrone pada Selasa (14/1/2025).

Dilansir dari Tempo.co, keterangan dari warga setempat sekaligus seorang dosen di California State University, Inez Moore (40) yang rumah keluarganya di Altadena hancur akibat kebakaran mengatakan, komunitas seperti mereka mungkin akan lebih menderita secara finansial dibandingkan daerah pinggiran kota yang lebih makmur, karena banyak penduduk yang tidak memiliki sumber daya atau pengalaman untuk menavigasi sistem birokrasi yang rumit.

“Ada beberapa orang yang tidak akan mendapatkan sebanyak yang layak mereka dapatkan, dan beberapa orang yang mungkin mendapatkan lebih banyak daripada yang sebenarnya mereka butuhkan,” kata Moore.

Pemerintah juga telah mengerahkan ribuan petugas pemadam kebakaran dari berbagai wilayah di California, bahkan dari negara bagian lain seperti Nevada, Oregon, Washington, Arizona, serta bantuan internasional dari Kanada dan Meksiko.

Selain itu, 950 narapidana juga dikerahkan untuk membantu membersihkan lahan dari bahan bakar yang mudah terbakar. Pesawat juga akan terus menyemburkan bahan kimia yang membantu menghambat pertumbuhan api di sepanjang bukit

Para petugas pemadam kebakaran dari luar wilayah juga dikerahkan seperti California Utara, negara bagian seperti Nevada, Oregon, Washington, Arizona, bahkan dari luar negeri seperti Kanada dan Meksiko.

Kerugian akibat kebakaran hutan ini diperkirakan mencapai miliaran dolar. Infrastruktur penting seperti jalan raya, jaringan listrik, dan saluran air mengalami kerusakan parah. Pemulihan wilayah yang terdampak akan membutuhkan waktu dan biaya yang sangat besar.

Bagikan :
Subscribe
Notify of
guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru Suara Banyak
Inline Feedbacks
View all comments