Sun, 24 November 2024

Raimuna Pramuka Jabar Kembali Digelar

Reporter: Agnes Agatha | Redaktur: Monica Deasy Deria | Dibaca 387 kali

Sat, 11 November 2017
Peserta pramuka Raimuna siang tadi melakukan kegiatan Colour Run di Lapangan Bumi Perkemahan, Kiarapayung, Jatinangor, Jum’at (10/11/2017). Kegiatan yang diadakan setiap lima tahun sekali ini diikuti oleh 12 ribu peserta pramuka yang ada di daerah Jawa Barat. (Jurnalposmedia/ Agnes Agatha)
Peserta pramuka Raimuna siang tadi melakukan kegiatan Colour Run di Lapangan Bumi Perkemahan, Kiarapayung, Jatinangor, Jum’at (10/11/2017). Kegiatan yang diadakan setiap lima tahun sekali ini diikuti oleh 12 ribu peserta pramuka yang ada di daerah Jawa Barat. (Jurnalposmedia/ Agnes Agatha)

JURNALPOSMEDIA.COM – Raimuna Pramuka Jabar kembali digelar di Bumi Perkemahan, Kiarapayung, Jatinangor, Kabupaten Sumedang, dengan diikuti oleh 12 ribu peserta pramuka dari berbagai daerah di Jawa Barat, diantaranya Bandung, Bekasi, Karawang, Subang, Purwakarta, Bogor, dan Tasikmalaya. Kegiatan tersebut dibuka oleh Ketua Kwartil Nasional (Kwarnas) Adi Yaksa Daud pada Selasa, (07/11/2017). Selain Kwarnas, Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Dede Yusuf M. Effendi juga turut hadir dalam pembukaan.

Kegiatan yang digelar setiap lima tahun sekali ini bertujuan untuk mempersatukan orang-orang yang ada di Jawa Barat. Seperti yang diungkapkan oleh salah satu Panitia Bidang Acara Raimuna, Vikri Ardi. “Alhamdulillah Jawa Barat selalu konsisten setiap lima tahun sekali ini mengadakan Raimuna untuk yang ke-13 kalinya,” ungkap Vikri, Jum’at (10/11/2017).

Raimuna diikuti oleh siswa tingkat SMA dan kalangan mahasiswa, dengan batasan usia 16 sampai 24 tahun. Mereka yang terlibat dalam kegiatan ini akan mengikuti beberapa agenda, seperti Hereos Festival, Rain Ball, Pameran Budaya, Bakti Masyarakat, dan Colour Run.

Peserta Raimuna, Lutfi Maulana mengungkapkan antusiasnya mengikuti kegiatan tersebut. “Kegiatan ini sangat bisa menambah ilmu pengetahuan tentang kepramukaan bisa menambah temen dan saudara juga walaupun acara ini diadakan lima tahun sekali.” tutup Lutfi di sela-sela kegiatan.

Bagikan :
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments