Bangunlah mentari
Membentang harapanku adalah engkau
Aku harapan insan dengan jejak negerimu
Pagi – pagi kuterima madu darah kemerdekaan
Kulihat beberapa dari kami membawa duka
Di alamat lain, penuh harapan
Kubercucu pada samudera
Kutumpahkan pada tanah duka
Tertanam benih – benih pejuang
Di tanah tercinta
Di desir pantai
Pada punggung gelombang
Bayang – bayang nenek moyang
Mengarungi badai zaman
Dari puncak – puncak gunung
Asap – asap doa mengepul
Menuju angkasa
Sebagai sejarah
Sebagai jejak yang memanjang
Menuju masa depan
Bandung, 21 mei 2019