Ini kecewa siapa sudah tertuliskan
Tentu sudah juga terlisankan
Namun nihil, beku sudah
Panas jika lama kau genggam
Biarkan air kembali hening
Biarkan api kembali kuning
Batu saja bisa terkikis,
Apalagi dinginnya salju
Bunda teriak tidak tenang
Terbangun dari pejam
Mimpi buruk bukan kenyataan
Di mana tempat terbaik untuk pulang?
Di penghujung tak ada jalan,
Masihkah kau teruskan perjalanan?
Meski kau jelas bukan kesatria baja hitam
Berbahagialah, sebelum rumahku naik pitam