JURNALPOSMEDIA.COM – Bidang kewirausahan dari Himpunan Mahasiswa Jurnalistik (HMJ) mengadakan seminar tentang kewirausahan, yang diadakan di Aula Fakultas Dakwah dan Komunikasi Lantai 4. Dalam seminar tersebut menyusung tema ‘Sukses Berwirausaha di Dunia Muda Dengan Digital Marketing’ dengan menghadirkan seorang pemateri dari fasilitator Bukalapak, Ade Setiadi Truna. Selasa (30 /10/2018)
Seminar tersebut dihadiri oleh, Ketua Jurusan Ilmu Komunikasi Drajat Wibawa, Ketua Program Studi Encep Dulwahab, Wakil Dekan Tiga Dadan Suherdiana. Acara yang berlangsung dari pukul 8 pagi tersebut secara resmi dibuka oleh Wakil Dekan Tiga, Dadan Suherdiana, dalam pidato pembukaannya Dadan menyampaikan dengan berwirausaha bisa memupuk kemandirian “ Berwirausaha salah satu bukti cara sodara-sodara untuk memupuk kemandirian, saya berharap bahwa kegiatan kemandirian ini bukan hanya untuk mendapatkan ilmunya saja tetapi juga bisa diaplikasikan dan bisa cara memanfaatkannya. Gali informasi sebanyak – banyaknya dari para nara sumber yang datang,” ungkap Dadan.
Bidang kewirausahaan untuk pertama kalinya mengadakan acara seminar ini, dalam acara seminarnya ini mereka mengusung tema ‘Sukses Berwirausaha di Dunia Muda Dengan Dgital Marketing’. Seperti yang ungkapakan oleh Ketua Pelaksana, Fathya Dinna Noor Syarief adapun arti tema tersebut ialah, mengajak anak – anak muda yang akan memulai ataupun yang sudah berjalan usahanya agara bisa memasarkan produknya di digital marketing.
Acara yang membahasa mengenai kewirausahan ini banyak diikuti oleh kalangan mahasiswa, sekitar 40 orang lebih mengikuti seminar ini. Banyak mahasiswa dari berbagai jurusan yang hadir bahkan dari luar Kampus UIN Bandung turut mengikuti seminar ini.
Fathya berharap dengan adanya seminar ini anak – anak muda yang akan atau sudah memulai berdagang bisa mencoba berjualan di digital marketing “Iya kami berharapa semua orang yang datang kesini bisa memulai usahanya atau berdagang nya dengan mencoba media digital marketing seperti contohnya Bukalapak sebagai marketnya mereka untuk berdagang, tidak ada salahnya untuk mencoba,” tutup Fathya.