Sat, 20 April 2024

BAHAS SEPUTAR KARIR DI DUNIA GAMING OLEH ASUS ROG

Reporter: Abdul Latief/ Magang | Redaktur: Rico Bagus | Dibaca 146 kali

Sun, 1 July 2018
Anggota Tech Youtuber Nerd Review, Michael Prajanto menjelaskan seputar karir di dunia gaming dalam seminar

JURNALPOSMEDIA.COM– “Memulai sesuatu harus dilakukan dengan bantuan teman. Dengan adanya teman, maka hasilnya akan baik dan tercapai, serta menjalin hubungan yang baik,” demikian yang disampaikan oleh pemateri acara seminar Join The Republic, Michael Prajanto di Aula Abjan Soelaeman UIN Bandung, Kamis (28/06/2018).

Seminar tersebut diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (HIMATIF) UIN Bandung yang disponsori langsung oleh pihak Asus Republic Of Gaming (ROG) yang membahas seputar karir di dunia gaming atau dalam permainan elektronik.

Menurut Michael yang juga anggota dari Tech Youtuber Nerd Review mengatakan Gaming sudah termasuk dalam cabang olahraga elektronik atau biasa disebut E-Sport (gabungan dari kata sport dan gaming) yang didukung oleh IesSPA (Indonesia eSport Association). “E-Sport sudah menjadi cabang olahraga baru di dunia, karena seluruh gamers di dunia lahir disana. Kegiatannya pun sangat banyak, salah satunya lomba game tingkat Internasional,” katanya.

Lebih lanjut, Michael menjelaskan mengenai petunjuk membeli laptop sesuai kebutuhan pengguna. Pertama, adalah spesifikasi yang meliputi Central Processing Unit (CPU) , Graphic Processing Unit (GPU), Memori Penyimpanan, dan lain-lain, semakin tinggi spesifikasinya maka kinerjanya akan baik pula. Kedua, Form atau fisiknya, laptop harus dipilih senyaman mungkin dan ringan untuk dibawa. Ketiga, Pengalaman, laptop bermerek tentunya sudah memahami permintaan konsumen, sehingga menjamin produk yang mereka jual tidak mengecewakan.

Salah Satu Duta Merek atau Brand Ambassador Asus ROG, Nabila Sulthana menyampaikan pengalamannya berkarir di dunia eSport, “Aku mulai suka gaming sejak kelas 3 SMA, lalu aku coba masuk dunia E-Sport. Gajinya pun memuaskan, pokoknya kalian tidak akan menyesal,” kata Nabila.

Salah satu peserta seminar, Rizal Fauzi mengungkapkan perasaannya setelah mengikuti seminar tersebut. “Rasanya senang, unik, dan mendidik juga. Jadi saya bisa tahu karir di dunia game itu seperti apa, lalu juga dapat mengatur waktu bermain dengan belajar,” tutupnya.

Bagikan :
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
View all comments